Pertanyaan Yang Paling Sering Ditanyakan Oleh Blogger Pemula

Pertanyaan Yang Paling Sering Ditanyakan Oleh Blogger Pemula

Ketika baru mengenal teknik SEO, ada banyak hal yang menjadi pertanyaan dikepala seorang blogger. Bahkan tidak sedikit yang menganggap teknik ini tidak aman karena beresiko terkena pinalti oleh Google. Nah berikut ini pertanyaan yang paling sering ditanyakan seorang blogger terkait SEO beserta jawabannya.

 

Pertanyaan pertama: Apakah SEO adalah ilmu pasti ?

Jawaban: Tidak ! SEO memang memiliki mekanisme yang repetitif, tapi SEO bukanlah ilmu pasti, mengapa demikian ? Karena penerapan teknik SEO akan terus berubah mengikuti perkembangan jaman. Jadi penerapan teknik SEO 10 tahun yang lalu tidak bisa diterapkan di tahun ini karena mekanisme dan algoritma mesin pencari juga sudah berkembang.

 

Pertanyaan kedua: Dimana saya bisa belajar SEO ?

Jawaban: Bisa darimana saja. Ada begitu banyak konten yang memberikan informasi terkait cara penerapan SEO untuk blog yang kalian bangun, kita ambil contoh saja seperti konten yang ada di yourseomarket.com, disini kami juga membagikan tips dan informasi terkait SEO. Kalian juga bisa melihat pembahasannya melalui Youtube ataupun Googling artikel terkait lainnya.

 

Pertanyaan ketiga: Mengapa ketika bertanya tentang SEO, jawabannya selalu berbeda ?

Jawaban: Seperti yang dijelaskan pada poin pertama, karena mekanisme SEO setiap orang itu berbeda. SEO bukanlah ilmu pasti dan cara penerapan yang dilakukan setiap orang tentu berbeda.

 

Pertanyaan keempat: Mana yang lebih penting, Offpage SEO atau Onpage SEO ?

Jawaban: Keduanya penting, namun jika ditanya mana yang lebih penting, Offpage SEO lebih penting. Namun bukan berarti Onpage SEO tidak diterapkan, alangkah baiknya untuk menerapkan kedua teknik ini agar hasil yang didapatkan lebih maksimal.